Motor Sport Baru Buatan Suzuki Indonesia Siap Mengaspal Dalam Waktu Dekat



FacebookTwitterGoogle+Pinterest
  
Motor Sport Suzuki Terbaru 2016, Tahun ini ternyata PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) 2W tidak hanya meluncurkan All New Suzuki Satria FU150 Injeksi saja namun ada satu model lagi yang siap diperkenalkan pada semester kedua mendatang. Menariknya produk terbaru tersebut adalah sebuah motor sport berkapasitas 150 cc yang dikabarkan akan memakai mesin sama seperti pada Satria FU150 Injeksi.

Sementara itu Yohan Yahya selaku General Manager Sales PT SIS mengatakan bahwa motor sport terbarunya ini memang menggunakan mesin dari New Suzuki Satria FU150 namun ada beberapa penyesuaian yang akan dilakukan. Sayangnya sampai saat ini belum diketahui secara pasti mengenai nama dan juga model motor sport tersebut apakah mengusung konsep full fairing atau naked bike.

Yang jelas motor sport anyar buatan PT SIS ini nantinya akan ikut meramaikan pasar otomotif dalam negeri di segmen sportbike 150 cc yang saat ini sedang dikuasai oleh produk Jepang seperti Yamaha V-Ixion, R15, Byson FI, Honda CB150R StreetFire, New Honda CBR150R dan pendatang baru Yamaha Xabre.



Pihak SIS sendiri memastikan selain mengusung mesin lebih bertenaga motor sport anyar ini juga bakal disematkan pula oleh teknologi-teknologi canggih di dalamnya sebagai penunjang penampilan dan performanya. Seperti diketahui PT SIS 2W menjadi pabrikan roda dua yang dalam beberapa tahun selalu mengandalkan Suzuki Satria FU150 saja, meskipun beberapa kali meluncurkan motor matik baru namun tetap saja sebagai penyumbang terbesarnya berasal dari motor bebek underbone tersebut.


Sayangnya selepas peluncuran New Honda Sonic 150R pada September 2015 lalu penjualan Suzuki Satria FU150 karburator langsung merosot drastis dan langsung ditikung oleh pesaingnya tersebut selang dua bulan kemudian. Hadirnya versi injeksi ini tentu saja kembali memanaskan persaingan, apalagi kedua kendaraan ini sama-sama menyasar ke konsumen usia muda.
Bagikan berita :
 
Supported by : Creating Website | MENOREH . Net - Media Partner
Copyright © 2013. BUANA POST.Com - All Rights Reserved
Created by News BUANA.Com
KONTAK REDAKSI